Cerpen Persahabatan: Pengertian, Ciri-ciri dan Strukturnya

Cerpen adalah salah satu materi yang pasti muncul dalam pelajaran Bahasa Indonesia. Karenanya kamu pasti mengenal cerpen dan juga mengetahui beragam contohnya. Salah satunya ada tema cerpen persahabatan dengan sajian kisah yang variatif.

Dalam cerpen tema persahabatan, banyak ide yang bisa dikembangkan menjadi plot cerita. Latarnya juga bisa diambil mulai dari persahabatan di sekolah maupun persahabatan dalam lingkup kerja. Dalam cerpen ini, kamu bisa menekankan nilai-nilai saling menghargai dan juga memahami dalam sebuah hubungan persahabatan.

Ciri-ciri Cerpen

Cerpen persahabatan mudah dikenali karena memiliki ciri khusus berupa ceritanya yang fokus pada kisah persahabatan. Untuk ciri lainnya, jenis cerpen ini sama dengan ciri cerpen pada umumnya. Berikut 7 ciri-ciri cerpen yang perlu kamu ketahui :

  1. Memiliki alur yang sederhana
  2. Latar hanya digambarkan sekilas dengan lingkup yang terbatas
  3. Tidak banyak tokoh yang terlibat dalam cerita
  4. Maksimal cerita umumnya adalah 10 halaman
  5. Hanya menyajikan satu plot atau alur
  6. Watak tokoh hanya digambarkan sekilas
  7. Membacanya bisa diselesaikan dalam sekali duduk karena tidak panjang.

Struktur Cerpen

Dilansir dari situs https://berita.99.co, dibandingkan dengan novel, cerpen memiliki plot yang jauh lebih ringkas dan sederhana. Penulisan cerpen harus dilakukan menggunakan struktur yang telah ditetapkan. Hal ini untuk memenuhi kebutuhan standar cerpen agar tidak menciptakan kebingungan pambaca. Berikut struktur penulisan cerpen yang perlu anda pahami :

  1. Abstrak

Struktur pertama yaitu abstrak yang merupakan bentuk ringkasan cerpen. Bagian ini memberikan gambaran secara ringkas mulai dari bagaimana cerita berawal hingga tamat.

Sebenarnya, penulisan abstrak dalam cerpen tidak bersifat baku atau harus dicantumkan. Tidak masalah jika kamu tidak menulis abstrak untuk cerpen yang kamu buat. Hanya saja, akan lebih baik kalau ditambahkan abstrak sehingga pembaca bisa memiliki gambaran.

  1. Orientasi

Orientasi dalam cerpen adalah bagian penggambaran setting. Termasuk kedalam bagian ini berupa keterangan suasana, waktu, dan tempat dalam cerpen.

  1. Komplikasi

Komplikasi adalah bagian yang menekankan watak tokoh serta alur cerita dari cerpen yang kamu buat. Diantaranya seperti memberikan detail mana tokoh antagonis dan mana protagonis. Pada bagian ini, alur sudah harus mulai dikembangkan secara sistematis agar tercipta cerpen dengan cerita yang runtut.

  1. Evaluasi

Evaluasi menjadi bagian dimana kamu harus mulai menekankan pada menuju penyelesaian konflik. Bagian ini adalah poin dimana pembaca mulai meraba-raba secara utuh konflik yang disajikan. Maka usahakan kamu membuat alur konflik yang runtut agar pembaca tidak bingung.

  1. Resolusi

Selanjutnya memasuki bagian resolusi dimana konflik cerita harus mulai diselesaikan pada bagian ini. Permasalahan dalam cerpen harus diselesaikan secara tuntas pada bagian ini.

  1. Koda

Terakhir ada bagian koda yang mana merupakan tempat pesan moral disampaikan. Dalam cerpen persahabatan, tentu diselipkan pesan yang bisa disampaikan secara tersurat maupun tersirat. Kamu bisa memberikan pesan sebagai kesimpulan terkait cerita yang sudah ditulis.

Contoh Judul Cerpen Tema Persahabatan

Cerpen tema persahabatan bisa kamu tulis dengan mudah karena tema ini sangat dekat dengan kehidupan sehari-hari. Kamu tentunya memiliki sahabat sehingga bisa menuangkan bagaimana kisah persahabatan dalam sebuah cerita pendek. Berikut beberapa contoh judul serta alur yang bisa kamu kembangkan menjadi sebuah cerita:

  1. Ketika Sahabatku Pergi

Dalam judul ini kamu bisa membuat kisah perpisahan dengan sahabat baik. Bisa kamu buat dengan sahabat yang pindah sekolah atau pindah tempat kerja. Suasana yang tergambar mungkin akan sedih, sehingga kamu bisa menekankan tentang berharganya waktu saat bersama sahabat.

  1. Ketika Cinta Merusak Persahabatan Indah Kita

Sudah menjadi topik umum bahwa persahabatan bisa hancur karena sebuah cinta. Maka kamu bisa menekankan cerita yang membahas bagaimana agar cinta dan persahabatan bisa seimbang. Amanatnya bisa kamu tekankan untuk lebih menjaga perasaan agar tidak ada yang tersakiti dalam persahabatan.

  1. Dari Kecil hingga Dewasa, Dia tetap Sahabatku

Dalam kehidupan nyata, banyak orang yang bisa bersabahat dengan baik mulai kecil hingga dewasa. Maka kamu bisa mengangkatnya menjadi ide cerpen. Fokusnya adalah tentang bagaimana persahabatan bisa tetap terjalin meski teman baru selalu hadir.

Tips membuat Cerpen yang Menarik

Setelah menyimak beberapa judul cerpen tema persahabatan, kamu juga harus mengetahui cara untuk membuat cerpen menarik. Karena judul yang bagus akan menghasilkan cerita yang sempurna jika kamu bisa mengolah plotnya dengan baik. Berikut tips membuat cerpen tema persahabatan yang bisa kamu terapkan:

  • Tentukan tema cerpen dan carilah judul yang sesuai.
  • Susunlah kerangka cerita sebelum mulai menulis.
  • Tulislah cerpen dengan gaya sendiri.
  • Tentukan penokohan cerpen sehingga pengembangan cerpen juga mudah.
  • Tentukan latar cerpen yang ingin kamu tulis.
  • Buatlah sudut pandang agar cara penyampaian cerpen bisa fokus dan jelas.

Demikian pengertian cerpen persahabatan dan bagaimana cara membuatnya dengan benar. Menulis cerpen memang terlihat mudah namun kamu harus tetap menggunakan kaidah penulisan untuk menghasilkan cerita yang padu. Kamu bisa menggunakan pengalaman real life sebagai referensi agar cerpen semakin menarik untuk dibaca.